Sunday , April 28 2024
Customer Service Adalah
jobs.id

Customer Service Adalah? Layanan Penting untuk Para Pelanggan

Customer service adalah? Adanya pertanyaan tersebut membutuhkan jawaban yang pasti, terlebih bagi mereka yang masih awam. Mungkin istilah tersebut sebenarnya sudah sangat familiar. Bahkan juga bisa kita temui dalam kehidupan sehari-hari seperti halnya saat kita mendapatkan layanan bank, internet provider dan lain sebagainya.

Beberapa orang mengenal istilah customer service dengan CS, yang mana merupakan sebuah layanan yang ditawarkan oleh suatu perusahaan kepada para pelanggan atau customernya. Baik itu untuk sebelum, selama ataupun sesudah membeli produk maupun menggunakan jasa yang ditawarkan. Dengan demikian, hal itu bisa dikatakan bahwa CS adalah divisi yang memainkan peranan penting pada proses pertahanan bagi suatu perusahaan yang hubungannya langsung dengan pelanggan atau customer nantinya.

Customer Service Adalah
jobs.id

Customer Service Adalah? Ini Penjelasannya!

Di sisi lain ternyata CS juga diartikan sebagai interaksi langsung antara konsumen yang melakukan pembelian dengan staf yang mewakili perusahaan, brand ataupun bisnis. Tujuan dari CS ini sendiri adalah memberikan kenyamanan sehingga konsumen itu mendapatkan pengalaman terbaik saat berinteraksi dengan staf. Dengan harapan lain dapat memenuhi ekspektasi mereka. Jadi sangat penting untuk mencari CS yang baik karena hal tersebut juga menjadi salah satu faktor utama kemajuan perusahaan ataupun bisnis yang sedang Anda geluti.

Perkembangan teknologi seperti sekarang ini nyatanya menyebabkan istilah customer service terdiri dari berbagai macam. Sehingga sebagai pemilik perusahaan tentunya Anda juga dapat memilih kira-kira jenis yang mana yang cocok diterapkan untuk perusahaan Anda tersebut. Pasalnya dengan pemilihan yang tepat nantinya juga akan membantu bisnis ataupun perusahaan menjadi lebih maju dan meningkatkan profit karena customer merasa puas dengan pelayanan yang sudah diberikan.

Walaupun terdapat beberapa jenis pelayanan pelanggan tetapi tidak heran apabila masih banyak yang memilih menggunakan customer service melalui telepon. Sungguh yang demikian itu pada dasarnya juga akan membantu customer mendapatkan solusi ataupun jawaban lebih cepat dibandingkan menggunakan email. Meskipun begitu, semua jenis sudah pasti mempunyai kekurangan dan kelebihan yang berbeda-beda. Untuk itu penting sekali memilih customer service yang benar-benar cakap menangani tanggapan, saran ataupun keluhan dari konsumen.

Skill yang Harus Dimiliki

Salah satu hal penting yang mesti dimiliki oleh seorang customer service adalah skill. Pasalnya, tidak sedikit masyarakat Indonesia yang tertarik untuk melamar pekerjaan menjadi seorang customer service. Keahlian yang pertama tentunya interpersonal skill yang kuat. Hal ini adalah kemampuan yang wajib dimiliki untuk bisa menjadi seorang CS profesional.

Tentunya harus ada kesadaran yang kuat untuk bisa menjalin hubungan dengan pelanggan. Anda nantinya juga harus bisa menanggapi setiap pertanyaan dari para pelanggan. Mulai dari cara berbicara, mendengarkan sampai seperti apa cara bersikap yang baik sesuai dengan situasi yang sedang terjadi. Kemudian komunikasi verbal yang baik juga menjadi salah satu skill yang harus dimiliki oleh seorang customer service. Tapi itu saja juga tidak cukup melainkan product knowledge juga tidak boleh terlupakan.

Bukan hanya pemahaman terhadap produk yang akan ditawarkan kepada para konsumen nantinya melainkan seorang customer service itu juga terkadang dihadapkan dengan situasi yang memaksa mereka untuk mengambil keputusan dengan cepat. Hal tersebut biasanya juga berkaitan dengan permasalahan yang dihadapi oleh pelanggan. Dengan begitu, seorang CS yang baik itu sudah pasti akan tahu apakah situasi yang sedang mereka hadapi tersebut bisa ditangani sendiri atau harus melibatkan tim teknis dan yang lainnya.

Perbedaan Customer Service dan Customer Care

Lantas, apa sih perbedaan antara customer service adalah dengan customer care? Untuk orientasi pelayanan customer care bertujuan guna menarik pelanggan agar mereka tetap setiap pelanggan ataupun menggunakan produk dari perusahaan tersebut. Nantinya agar bisa mencapai tujuan tersebut seorang customer care juga harus bisa membangun kepercayaan serta reputasi yang baik di mata para pelanggan.

Lain halnya dengan seorang customer service yang mana tujuan mereka adalah memberikan layanan yang memuaskan kepada pelanggan pada saat itu juga. Dalam hal ini mereka juga hanya menangani masalah ataupun permintaan pelanggan dalam satu waktu. Meskipun hanya terjadi dalam jangka yang pendek tetapi customer service harus memberikan pelayanan yang sopan serta ramah kepada pelanggan.

Jadi bisa disimpulkan bahwa customer service adalah sebuah profesi yang mempunyai peran untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan. Baik pada saat sebelum, selama ataupun sudah membeli produk serta jasa yang ditawarkan. Posisi tersebut sebenarnya bersentuhan langsung dengan pelanggan serta mempunyai peranan yang sangat penting dalam sebuah perusahaan.

Check Also

Call Center Telemarketing

Call Center Telemarketing, Ketahui 5 Tugas dari Layanan Ini!

Call center telemarketing merupakan pusat bantuan yang berhubungan dengan segala informasi dari sebuah layanan atau …